Kurikulum Paradigma Baru | Ada Mata Pelajaran Baru, dan Yang Ganti Nama Doang
Ada guru yang mempertanyakan apakah Kurikulum Paradigma
Baru bener-bener baru atau cuma sekedar gonta ganti nama dan istilah.
Dulu dibuang sekarang dimasukkan, dulu dipisah sekarang
digabung, dulu digabung sekarang dipisah, apakah itu yang namanya Kurikulum
Paradigma Baru, atau Paradigma Lama yang diperbaharui (ganti Chasing).
Sebagaimana kita ketahui ada 7 perubahan yang dilakukan
di dalam Kurikulum Paradigma Baru, mulai dari struktur kurikulum, Istilah yang
digunakan, pengaturan Jam mengajar, Pelaksanaan Pembelajaran, Jumlah Jam
Pelajaran, Model Pembelajaran dan Nama Pelajaran. Pada postingan ini admin akan
menyoroti pelajaran yang dianggap baru dalam kurikulum ini.
Sebagaimana kita ketahui saat ini kurikulum 2013 yang
telah membuat mata pelajaran TIK, Teknologi Infomasi dan Komunikasi yang
sebelumnya ada pada saat kita menggunakan KTSP 2006 maupun 2008.
Nah, kabarnya mata pelajarn ini akan kembali, tapi tidak
akan dipakai lagi dengan nama TIK, itukan produk lama jadi namanya sekarang
mata pelajaran Informatika, pada hal dalam Revisi Kurikulum 2013 sebenarnya
mata pelajaran informastika sudah disebutkan namun sebagai alternative pilihan
antara Prakarya/Informatika.
Pelajaran Informatika banyak tidak dilaksanakan karena
tidak mempunyai kurikulum dan buku yang jelas, yang akhirnya dibeberapa sekolah
hanya dijadikan Bimbingan TIK, yang pertemuan wajibnya hanya 5 kali dan
selebihnya adalah bimbingan sesuai tingkat kemampuan dan kesulitannya.
Lalu apakah pada kurikulum baru ini nantinya juga seperti
itu, tentu tidak, kementerian pendidikan sudah menyiapkan desain kurikulumnya
bahkan bukunya, sehingga tidak perlu harus guru lulusan computer yang harus
mengajarkannya. Karena dibuku sudah sangat mudah dijelaskan sehingga guru cukup
mengikuti tahapan-tahapan pembelajarannya.
Kemudian yang dianggap baru berikutnya adalah adanya
pelajaran IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) wih, kerenkan. Mata pelajaran
ini merupakan gabungan antara pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dan Ilmu
Pengetahuan Sosial (IPS), yakin bener ini bisa digabungkan, padahal jurusan IPA
dan IPS seperti langit dan sumur, kalau langit dan bumi masih deket, ini sumur
dalem lagi. Tapi jangan salah dulu, ini hanya berlaku di jenjang Sekolah Dasar
(SD) saja adapun dijenjang menengah dan atas tetap seperti biasa atau dipisah.
Itulah sobat mata pelajaran yang dianggap baru pada kurikulum paradigm baru yang diusung oleh mas menteri, berupa pembaharuan dari mata pelajaran TIK atau Informatika dan penggabungan mata pelajaran IPA dan IPS menjadi mata pelajaran IPAS, kitasemua berharap semoga kurikulum ini mampu menjembatani ketertinggalan kita dengan negara-negara lain dan menyiapkan lulusan sekolah siap menghadapi tantangan perubahan global. Semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Kurikulum Paradigma Baru | Ada Mata Pelajaran Baru, dan Yang Ganti Nama Doang"
Silakan berkomentar dengan santun